KPU Tetapkan Hasil Rekapitulasi Pilkada Jakarta Hari ini

JAKARTA ― Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jakarta dijadwalkan akan menetapkan hasil rekapitulasi pilkada Jakarta, Minggu (8/12) ini. Sabtu kemarin, KPU Jakarta telah menyelesaikan penghitungan perolehan suara yang mencakup seluruh wilayah di enam kabupaten/kota.

“Akan dilanjutkan dengan penetapan hasil rekapitulasi sekaligus pembacaan keputusan KPU Jakarta tentang penetapan hasil pemilihan gubernur dan wakil gubernur sekaligus berlaku sebagai pengumuman,” kata Kepala Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Provinsi Jakarta, Dody Wijaya.

Ia menjelaskan, jika merasa keberatan dengan hasil penetapan, KPU Jakarta akan memberikan kesempatan kepada tiga pasangan calon untuk mengajukan sengketa hasil pemilu ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“Kami memberikan hak kepada pasangan calon untuk mengajukan sengketa ke MK, tidak dikurangi haknya. Kami memberikan hak yang sama,” jelasnya.

Berikut rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara di kabupaten/kota di DKI Jakarta:

Kepulauan Seribu

1. Ridwan Kamil-Suswono: 6.578 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 653 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 7.456 suara

Suara sah: 14.687

Suara tidak sah: 474

Total: 15.161

DPT: 20.908

Jakarta Barat

1. Ridwan Kamil-Suswono: 386.880 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 109.457 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 500.738 suara

Suara sah: 997.075

Suara tidak sah: 71.927

Total: 1.069.002

DPT: 1.909.774

Jakarta Pusat

1. Ridwan Kamil-Suswono: 152.235 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 44.865 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 220.372 suara

Suara sah: 417.472

Suara tidak sah: 38.077

Total: 455.549

DPT: 813.721

Jakarta Selatan

1. Ridwan Kamil-Suswono: 375.391 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 90.294 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 491.017 suara

Suara sah: 956.702

Suara tidak sah: 89.778

Total: 1.046.480

DPT: 1.748.961

Jakarta Timur

1. Ridwan Kamil-Suswono: 535.613 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 136.935 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 635.170 suara

Suara sah: 1.307.718

Suara tidak sah: 118.116

Total: 1.425.834

DPT: 2.374.828

Jakarta Utara

1. Ridwan Kamil-Suswono: 261.463 suara

2. Dharma Pongrekun-Kun Wardana: 77.026 suara

3. Pramono Anung-Rano Karno: 328.486 suara

Suara sah: 666.975

Suara tidak sah: 45.392

Total: 712.367

DPT: 1.345.815. (*)

Tulisan Terkait