JAKARTA ― Ketua Umum PDI-Perjuangan, Megawati Soekarnoputri meminta seluruh kadernya untuk bergerak memenangkan Pramono Anung dan Rano Karno di pilkada Jakarta.
Ia pun mewanti-wanti agar seruannya untuk memenangkan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jakarta nomor urut 3 itu, benar-benar dijalankan.
“Nanti kalau kalian enggak turun awas, ya. Enggak ada, sekarang turun semua apa pun namanya untuk memenangkan pak Pram dan si Doel,” seru Megawati saat meresmikan Sekretariat Pimpinan Pusat Taruna Merah Putih (TMP) di kawasan Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (28/10).
Di hadapan para kadernya, Megawati juga menyampaikan sikap tegasnya bakal memilih Pramono-Rano Karno untuk memimpin Jakarta. Memiliki pengalaman panjang sebagai sekretaris kabinet, Megawati yakin Pramono Anung mampu memimpin dan membawa Jakarta menjadi lebih baik.
Ia pun meminta rakyat agar tidak takut memilih calon pemimpin sesuai dengan kata hati. Selain itu, mantan presiden ke-5 RI tersebut juga mengingatkan supaya rakyat tidak tergiur dengan tawaran uang hanya untuk mengubah pilihannya di pilkada.
“Lihat hatimu, siapa yang ingin kamu pilih, siapa yang ingin kamu pilih,” lanjutnya.
Pramono Anung dan Rano Karno terlihat menghadiri peresmian
Sekretariat Dewan Pimpinan Pusat Taruna Merah Putih (TMP), organisasi sayap pemuda PDI-Perjuangan itu. Mendampingi ibundanya, Puan Maharani juga tampak hadir di sana. (*)